School Info
Thursday, 06 Feb 2025
  • selamat datang di website resmi SDIT Salsabila 3 Banguntapan
  • selamat datang di website resmi SDIT Salsabila 3 Banguntapan
14 July 2022

MPLS SDIT Salsabila 3 Banguntapan

Thu, 14 July 2022 Read 762x Kegiatan Harian

MPLS SDIT Salsabila 3 Banguntapan

Sulap MPLS SDIT Salsabila 3 Banguntapan

Alhamdulillah, tahun ini SDIT Salsabila 3 Banguntapan kembali dapat mengadakan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS). Selama 2 tahun sebelumnya, kegiatan ini ditiadakan, mengingat masih kondisi pandemi. Sebanyak 85 siswa ikut andil dalam kegiatan MPLS ini.

Kegiatan yang menyenangkan sudah disusun oleh team MPLS SDIT Salsabila 3 Banguntapan.
Rabu, 13 Juli 2022 acara MPLS dibuka oleh Bapak Pandi Kuswoyo, M.Pd.I. Beliau berpesan tentang pentingnya penanaman akhlak sejak dini. Akhlak adalah pondasi untuk setiap kegiatan. Slogan SDIT Salsabila 3 Banguntapan pun di revisi menjadi “Berakhlak mulia, cakap, dan cendekia”. Revisi slogan ini untuk mengingatkan kita bahwa akhlak mulia menjadi point penting dalam setiap kegiatan.

Selanjutnya wali kelas akan mengenalkan lingkungan sekolah. Hal ini bertujuan agar siswa kelas 1 sosialisasi dengan lingkungan sekolah dan karyawan.
Mulai mengenalkan admin, satpam, pustakawan, juru masak dan semua karyawan yang ada di SDIT Salsabila 3 Banguntapan.

Selamat bergabung di SDIT Salsabila 3 Banguntapan siswa hebat, mari kita menjadi bagian dari mewujudkan generasi emas qur’ani untuk bangsa Indonesia.

Kado Silang

MPLS SDIT Salsabila 3 Banguntapan Kado silang

Acara terakhir dari agenda MPLS adalah kado silang yang di laksanakan di mushola SDIT Salsabila 3 Banguntapan. Setiap siswa membawa kado dari rumah masing – masing. Kado tersebut dibungkus dengan kertas koran. Ada game ringan untuk memeriahkan susana.

This article have

0 Comment

Leave a Comment

 

Please login to write comment.

Bergabung Bersama Kami

Mari kita saling bersinergi bersama dan berikhtiar mempersiapkan pemimpin masa depan yang berakhlaq mulia, cakap, dan cendekia.

Daftar Sekarang