School Info
Thursday, 06 Feb 2025
  • selamat datang di website resmi SDIT Salsabila 3 Banguntapan
  • selamat datang di website resmi SDIT Salsabila 3 Banguntapan
14 November 2023

Outing Class : GL Zoo

Tue, 14 November 2023 Read 536x Pembelajaran Luar Kelas

Pada hari Senin, 13 November 2023, siswa-siswi paralel kelas 1 SDIT Salsabila 3 Banguntapan berkesempatan untuk outing class ke Gembira Loka Zoo. Kunjungan ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mengenalkan siswa-siswi dengan berbagai jenis hewan dan upaya pelestariannya.

Pagi itu, siswa-siswi berangkat dari rumah langsung menuju ke GL Zoo. Mereka tiba di Kebun Binatang Gembira Loka sekitar pukul 08.00 WIB. Sebelum memasuki wahana GL Zoo, dilakukan pemanasan terlebih dahulu. Pemanasan dipandu oleh Bu Fajar Lestari dan didampingi oleh wali kelas.

Sesampainya di area kebun binatang, siswa-siswi langsung disambut oleh berbagai macam hewan. Mereka tampak sangat antusias untuk melihat hewan-hewan tersebut. Siswa-siswi pun mulai berkeliling kebun binatang untuk melihat berbagai macam hewan, seperti gajah, jerapah, singa, harimau, orangutan, dan masih banyak lagi.

Selama berkeliling, siswa-siswi didampingi oleh wali kelas dan pendamping dari GL Zoo. Pendamping GL Zoo tersebut menjelaskan tentang berbagai macam hewan yang ada di kebun binatang. Siswa-siswi pun tampak memperhatikan penjelasan guru-guru mereka dengan seksama.

Kunjungan siswa-siswi SDIT Salsabila 3 Banguntapan berlangsung dengan lancar dan menyenangkan. Siswa-siswi tampak mendapatkan banyak pengetahuan dan pengalaman baru dari kunjungan tersebut.

Bergabung Bersama Kami

Mari kita saling bersinergi bersama dan berikhtiar mempersiapkan pemimpin masa depan yang berakhlaq mulia, cakap, dan cendekia.

Daftar Sekarang